Kami

 Salah satu kata yang tampaknya mulai dilupakan oleh para penutur Indonesia kiwari adalah “kami“. Pamor “kami” memudar lantaran sering digantikan oleh kata “kita“, terutama dalam ragam percakapan. Walaupun sama-sama merupakan kata ganti (pronomina) orang pertama jamak, “kita” dan “kami” memiliki perbedaan makna: “kita” menyertakan lawan bicara (saya dan yang lain, termasuk kamu), sedangkan “kami” TIDAK menyertakan lawan bicara (saya dan yang lain, tetapi tidak termasuk kamu). Ilustrasi pada gambar mungkin dapat memperjelas perbedaan kedua konsep tersebut.

Lanjutkan membaca “Kami”

Di mana

Lema di mana sering digunakan sebagai penghubung antara induk kalimat dan anak kalimat (dua klausa tidak sederajat). Misalnya pada kalimat, “Fotosintesis adalah proses di mana CO2 diubah menjadi senyawa organik.” Hal ini mungkin terjadi karena lema ini dianggap sebagai padanan kata where atau which dalam fungsinya sebagai penghubung dalam bahasa Inggris. Penggunaan lema di mana seperti ini harus dihindari karena tidak sesuai dengan makna dan fungsi lema ini.

Lanjutkan membaca “Di mana”